CEO Grab, Anthony Tan dan isteri |
Singapura, infobreakingnews - Grab, penyedia aplikasi transportasi terbesar di Asia Tenggara, mendapatkan suntikan permodalan senilai US$ 750 juta (Rp 9,87 triliun), sehingga menjadikan posisi permodalannya menembus angka US$ 1 miliar.
Dengan total permodalan sebesar itu, Grab menjadi perusahaan startup dan mobile internet yang memiliki permodalan terbaik di Asia Tenggara. Softbank Jepang, partner strategis Grab, memimpin penggalangan modal yang oversubscribed dan diikuti oleh investor lama dan baru.
Grab mengoperasikan jaringan transportasi terbesar di Asia Tenggara. Saat ini Grab merupakan salah satu aplikasi yang paling banyak digunakan dengan jumlah pemesanan mencapai angka 1,5 juta bookings per hari. Grab menawarkan jasa transportasi mobil pribadi, sepeda motor, taksi, dan carpooling di enam negara dan 31 kota di Asia Tenggara.
Ke depannya, Grab akan menggunakan modal US$ 1 miliar untuk mengembangkan layanan transportasi di Asia Tenggara yang memiliki populasi 620 juta orang, di mana kelas menengah dan penetrasi mobile internet terus meningkat, terutama di Indonesia.
Grab juga akan mengembangkan layanan pembayaran mobile sehingga memudahkan transaksi di daerah-daerah yang belum terjangkau layanan perbankan seperti kartu kredit dan pembayaran nontunai lainnya.
"Visi kami adalah memajukan transportasi di Asia Tenggara dan mentransformasi ekosistem mobile internetnya. Pendanaan ini, yang terbesar dalam sejarah teknologi konsumen di Asia Tenggara, akan memperkuat kemampuan kami dalam mencapai tujuan jangka panjang dan membangun penguasaan pasar," kata Anthony Tan, CEO dan Co-Founder Grab, dalam siaran persnya.
"Kami sangat bersemangat terutama pada potensi pertumbuhan di Indonesia yang memiliki potensi pasar layanan transportasi online sebesar US$ 15 miliar. Kami juga bersemangat membangun platform GrabPay di kawasan Asia Tenggara. Saya yakin dengan kemampuan teknologi, sains data, dan mesin kami, kami akan terus berkembang dalam membangun ambisi kami di wilayah ini," lanjut Tan.
Tan mengatakan bahwa pendanaan ini juga menunjukkan kepercayaan dan optimisme yang luar bisa dari para investor terhadap kepemimpinan pasar Grab dan potensi jangka panjang di Asia Tenggara.
"Kami sangat bersyukur bisa memiliki partner-partner hebat seperti SoftBank yang memiliki track record baik di bidang investasi bisnis internet di negara-negara berkembang dan memastikan perusahaan yang mereka investasikan menjadi inti dari ekosistem bisnis internet di wilayah masing-masing," lanjut Tan.
Masayoshi Son, Chairman dan CEO Softbank Group Corp., mengatakan bahwa Grab jelas-jelas adalah pemenang di pasar mobile Asia Tenggara.
"Anthony dan timnya telah membuat perkembangan yang mengesankan dalam membangun perusahaan mobile internet di Asia Tenggara. Kami berkomitmen penuh mendukung juara lokal seperti Grab yang memiliki visi next-generation ekosistem internet dan menantikan untuk bisa ambil bagian dalam kesuksesan jangka panjang," kata Son.*** Mey Lin