Ini Hasil Pertemuan Para Petinggi Parpol di Cikeas
Berita Islam 24H - Para petinggi partai politik (parpol) yakni Partai Demokrat (PD), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Partai Amanat Nasional (PAN) bersepakat untuk berkoalisi.
Nama pasangan calon (paslon) yang bakal diusung pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta sedang difinalisasi.
"Empat partai sepakat bulat untuk usung kandidat. Ada beberapa alternatif, nama-nama sudah mengerucut dan akan difinalisasi kamis jam 12-an," kata Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan usai pertemuan empat parpol di rumah Ketum PD Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Puri Cikeas, Bogor, Jawa Barat, Kamis (22/9) dini hari.
Dia menambahkan empat parpol juga terus menjalin komunikasi dengan Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS).
"Komunikasi dengan Gerindra dan PKS untuk bisa bersama-sama dalam Pilkada Jakarta 2017," ujarnya.
Banub Zulkifli menolak menyebutkan nama-nama kandidat calon gubernur (cagub) dan calon wakil gubernur (cawagub).
"Nama sudah mengerucut, siapa dia? Tunggu saja," ujarnya.
Menurutnya, Pilkada Jakarta masih berpotensi diikuti dua atau tiga paslon. "Bisa head to head (dua paslon), tapi bisa juga tiga," ucapnya.
Pada kesempatan yang sama, Ketum PKB Muhaimin Iskandar mengatakan, Pilkada Jakarta bukanlah pemilihan Presiden dan Wakil Presiden (pilpres). Artinya, pengumuman paslon dapat disampaikan oleh pengurus parpol tingkat provinsi.
"DPP ini menampung dan meneruskan proses yang ada di provinsi, karena ini bukan pilpres," kata Muhaimin.
Sementara itu, Ketum PPP M Romahurmuziy mengatakan, diskusi empat parpol yang telah berakhir berlangsung produktif.
"Kita simulasikan berbagai kemungkinan, apakah dua atau tiga paslon. Lalu siapa yang nomor satu (cagub) dan dua (cawagub), sehingga timbul sejumlah opsi," kata pria yang akrab dipanggil Romy ini.
Seluruh opsi, menurutnya, perlu dikonfirmasi kepada Gerindra dan PKS. "Kita harap Gerindra dan PKS bisa bersama-sama dengan kami (empat parpol)," ujarnya.
"Kita masih mengkaji hasil survei yang terus berjalan, sehingga kita bisa tampilkan paslon paling tangguh untuk Pilkada Jakarta."
Sekadar diketahui, pertemuan empat ketum parpol berlangsung tertutup. Pertemuan dimulai pukul 21.30 WIB, Rabu (21/9) dan berakhir pada pukul 01.00 WIB, Kamis (22/9). [beritaislam24h.com / bsc]