Insiden Penyerangan Hakim, Tomy Winata Minta Maaf



Jakarta, Info Breaking News – Pengusaha Tomy Winata mengaku kaget saat mendengar kabar mengenai penyerangan yang dilakukan kuasa hukumnya, Desrizal terhadap hakim Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Pusat, Kamis (18/7/2019) kemarin.

Untuk itu, ia pun meminta maaf atas ulah yang dilakukan pengacaranya tersebut.

"TW minta maaf kepada semua pihak khususnya pihak yang menjadi korban atas terjadinya hal tersebut. Kami pun heran apa yang menyebabkan dia gelap mata," kata juru bicara Tomy, Hanna Lilies, dalam keterangannya, Jakarta, Jumat (19/7/2019).

Tomy sangat menyayangkan kejadian tersebut. Menurutnya, penyerangan seperti itu tidak harus terjadi.

"Kami dan TW sangat terkejut saat diberitahu tentang peristiwa pemukulan tadi siang, dan kami sangat menyesalkan. Padahal selama ini yang kami tahu DA (Desrizal – red) bukan termasuk orang yang temperamental," ungkap Hanna.

Atas kejadian ini, Tomy mengimbau agar Desrizal taat pada peraturan dan hukum yang berlaku. Tomy bahkan dikabarkan mempercepat kepulangannya ke Tanah Air menyusul insiden penyerangan tersebut.

"TW (Tomy Winata) juga mengimbau kepada DA agar taat dan patuh terhadap aturan hukum sesuai dengan undang-undang yang berlaku. Sehubungan dengan peristiwa tersebut, TW sedang berusaha untuk mempercepat kepulangannya ke Tanah Air," pungkasnya. ***Candra Wibawanti

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :